Detail Berita

Â
Balikpapan, Humpro - Rabu (18/12), Wali Kota Balikpapan H.M Rizal Effendi menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Ekuador untuk Indonesia Mr. Eduardo Calderon di Rumah Jabatan Wali Kota.
Pada pertemuan yang berlangsung dalam suasana keakraban itu, Mr. Eduardo Calderon bersama Wali Kota Balikpapan H.M Rizal Effendi membicarakan hal-hal menyangkut tentang penyelamatan lingkungan hidup.
Menurut Duta Besar Mr. Eduardo Calderon adanya persamaan antara Ekuador dan Indonesia khususnya Kalimantan Timur berkaitan dengan produksi minyak atau oil producing countries serta kedua wilayah juga memiliki hutan hujan tropis yang merupakan paru-paru dunia sehingga menurutnya perlu dijalin kerjasama yang lebih nyata dalam menjaga lingkungan hidup.
Wali Kota Balikpapan H.M Rizal Effendi menyambut baik kampanye penyelamatan lingkungan hidup yang dilakukan Mr. Eduardo Calderon karena sejalan dengan program Pemerintah Kota yang ingin menjadikan Kota Balikpapan sebagai kota yang Clean,Green, and Healthy. Wali Kota berharap nantinya Pemerintah Kota dapat saling bertukar informasi dan pengetahuan dengan negara yang beribukota Quito tersebut.
Diakhir Kunjungan, Duta Besar Ekuador Mr. Eduardo Calderon memberikan topi Panama khas Ekuador sebagai kenang-kenangan kepada Wali Kota Balikpapan H.M Rizal Effendi. (HMS/hjp)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4626 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4142 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4118 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3267 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3161 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3026 Lihat