Detail Berita

Â
Balikpapan, Humpro  - Car free night atau kawasan bebas kendaraan pada malam hari akan kembali digelar guna memberikan alternatif lokasi kegiatan masyarakat untuk menyambut malam pergantian tahun. Untuk mendukung kegiatan ini, lalu lintas di Jl. Jend Sudirman sepanjang 1 KM akan ditutup malam ini (Selasa 31/12) mulai pukul 20.00 s/d 01.00 WITA. “Jalan yang ditutup mulai persimpangan dekat kantor KPU (Jl. Kutai) sampai dengan simpang RS Pertamina (Jl. Pelajar),†ungkap Sudirman Djayaleksana, Kepala Bagian Humas dan Protokol Setdakot Balikpapan, Selasa (31/12).
Sudirman, ketika ditemui diruang kerjanya mengatakan selama kegiatan car free night berlangsung akan diberlakukan pengalihan arus lalu lintas bagi kendaraan yang melintasi Lapangan Merdeka, yakni kendaraan dari arah pelabuhan semayang akan di arahkan melalui Jalan Kutai, dan kendaraan yang melintas dari arah klandasan akan diarahkan menuju Jl. Pelajar (simpang RS Pertamina). “Jalan alternatif yang dapat digunakan oleh warga adalah prapatan atas dan sekitarnya,†jelasnya.
Dengan diberlakukannya kawasan bebas kendaraan pada malam hari ini memungkinkan warga Balikpapan dapat menggunakan fasilitas di Lapangan merdeka secara maksimal tanpa khawatir oleh polusi dari asap kendaraan bermotor. “Sudah pasti udara akan menjadi bersih, dan warga dapat memanfaatkan Jogging track, 3 lapangan yang berada di kawasan tersebut, termasuk kami akan menyiapkan sarana pendukung berupa Toilet umum portabel disana,†ungkap Sudirman.
Untuk pengamanan car free night ini, lanjut Sudirman, rencananya akan dikerahkan 159 personel yang terdiri dari petugas Dinas Perhubungan Kota Balikpapan, Kepolisian, dan tenaga kesehatan. “ Mereka akan ditempatkan di lokasi-lokasi strategis untuk membantu warga mengamankan malam pergantian tahun,†ungkapnya. (hms/mgm)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4626 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4142 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4118 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3267 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3161 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3026 Lihat