Detail Berita

Balikpapan, Humpro – Rombongan karya wisata Perwira Siswa (PASIS) Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara (SEKKAU) Angkatan ke-95, berkunjung ke Pemerintah Kota Balikpapan. Rombongan yang dipimpin langsung oleh Dansekkau Kolonel (Pnb) Hari Widodo diterima oleh Sekteraris Daerah Kota Balikpapan Sayid MN Fadli di Auditorium  Kantor Wali Kota Balikpapan, Rabu (26/3).
Â
Mengawali pidatonya, Dansekkau mengungkapkan bahwa kunjungan rombongan yang berjumlah 140 perwira ini dalam rangka karya wisata. “Karya wisata merupakan salah satu bagian dari kegiatan belajar mengajar di SEKKAU. Selanjutnya dari karya wisata ini PASIS diharuskan membuat sebuah karya tulis,†ungkap Dansekkau. “Untuk angkatan ke-95 karya tulis mengambil tema optimalisasi peran informasi dalam rangka mempertahankan pertahanan udara nasional di wilayah perbatasan,†lanjutnya.
Dipilihnya Kalimantan Timur (Balikpapan) sebagai tujuan karya wisata PASIS kali ini, menurut Dansekkau, karena Kaltim dianggap mempunyai hal yang spesisifik terutama dalam letak geografis dan kondisi kedirgantaraan.
Sementara itu Sekretaris Daerah Kota Balikpapan dalam sambutannya menyampaikan tentang progress pembangunan Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan yang beberapa hari lalu telah diresmikan pengoperasian terminal baru. Sekda juga menyampaikan bahwa sejak disahkannya Provinsi Kalimantan Utara sebagai provinsi ke-34, wilayah perbatasan lebih banyak berada di wilayah Kaltara.
Dalam kesempatan ini Sekda Kota Balikpapan juga secara rinci memaparkan penerapan UU tentang Keterbukaan Informasi Publik di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan serta pembentukan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Pemerintah Kota Balikpapan. (hms/tim liputan)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4627 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4143 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4119 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3268 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3162 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3027 Lihat