Detail Berita

Bantu Sosialisasi Program Pemkot Balikpapan
Balikpapan – Wakil Walikota Balikpapan menghadiri acara Serah Terima Mahasiswa KKN Unmul Reguler Mandiri Tahun 2016 yang dilaksanakan di Aula Gedung BPMPPKB Kota Balikpapan, Rabu (13/7).
Sebanyak 256 Mahasiswa Universitas Mulawarman Samarinda mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 42 tahun 2016, yang secara resmi diserahkan oleh ketua LPPM Unmul Prof. Dr. Susilo. M.Pd kepada Pemerintah Kota Balikpapan melalui Wakil Walikota Balikpapan dan didampingi Kepala BPMPPKB Kota Balikpapan. KKN Reguler sebanyak 119 mahasiswa yang terdiri 17 kelompok dan KKN Mandiri sebanyak 137 mahasiswa yang terdiri 17 Kelompok. Adapun KKN yang akan dilaksanakan selama 1,5 bulani dan berakhir 2 september 2016 tersebut akan dilaksanakan di beberapa kelurahan di Balikpapan.
Dalam sambutannya Wakil Walikota Balikpapan menyampaikan pesan kepada peserta KKN agar meluruskan niat, belajar dengan sungguh-sungguh serta dapat bekerja sama selama pelaksanaan KKN. Selanjutnya ia berpesan agar seluruh mahasiswa untuk dapat terus menjauhi narkoba.
Demikian juga dalam sambutan Kepala BPMPPKB Kota Balikpapan, Sri Wahjuningsih menyampaikan agar mahasiswa peserta KKN dapat meningkatkan empati dan kepedulian kepada masyarakat, melakukan terapan iptek berbasis riset secara teamwork dan multi interdisiplinier, menanamkan nilai-nilai kepribadian, jiwa nasionalis, jiwa pancasila dan mendorong learning community dan learning seciety. (Rdw/Ida)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4632 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4148 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4123 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3272 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3167 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3031 Lihat