Detail Berita

BALIKPAPAN - Wali Kota Balikpapan bersama Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) melaunching pelaksanaan Balikpapan Great Sale, Kamis (10/2/2022) yang menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT Kota Balikpapan. Event sale terbesar di Balikpapan ini diikuti oleh sejumlah pelaku pariwisata, diantaranya perhotelan dan mal se Balikpapan.
Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud mengungkapkan, Great Sale ini menjadi momentum juga, untuk menyambut Ibu Kota Negara (IKN) yang baru. Juga sebagai promosi pariwisata Kota Balikpapan. "Kita harus semangat dalam memanfaatkan potensi ini," ungkap Wali Kota Rahmad Mas'ud.
Sesuai juga dengan tema HUT Kota Balikpapan, "Balikpapan Gotong-Royong, Balikpapan Nyaman". Menurutnya ini juga diwujudkan dalam hal pariwisata. "Jika bersama, maka semua akan nyaman termasuk pariwisata di Balikpapan," tuturnya.
Launching ditandai dengan menekan tombol sirine oleh Wali Kota Rahmad Mas'ud, bersama Ketua BPPD Joko Purwanto, serta pihak pariwisata dan pejabat di lingkungan Pemkot Balikpapan.
"Terkait dengan Balikpapan Great Sale ini sekarang sudah melibatkan hotel dan restoran. Sebenarnya kami juga ingin melibatkan kafe dan tempat wisata, namun waktunya terbatas. Sehingga saat ini yang berkontribusi mal dan hotel," ungkap General Manager Plaza Balikpapan, Aries Adriyanto.
Pada event ini diskon yang diberikan sampai dengan 70 persen di sejumlah mal dan hotel di Balikpapan. Menurutnya sale besar-besaran ini adalah bentuk semangat pariwisata Kota Balikpapan.
"Di Plaza Balikpapan ada 40 tenan. Kemudian ada yang sampai 80 persen. Pelaksanaannya mulai 10 Februari sampai 10 Maret," katanya.
Ada tujuh mal yang berpartisipasi, sehingga jumlah yang terlibat mencapai ribuan tenan. Untuk hotel total Ada 55, dengan harga bervariasi sesuai ketentuan masing-masing pengelola.
"Ini sebagai salah satu upaya BPPD Balikpapan untuk meningkatkan kunjungan ke Kota Balikpapan. Selain itu juga peredaran transaksi diharapkan meningkat dan memberdayakan tenan-tenan pada masa pandemi ini. Dan yang pastinya bisa meningkatkan pendapatan daerah untuk Balikpapan," tutur Aries. (diskominfo/cha/mgm)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4630 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4147 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4122 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3271 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3166 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3030 Lihat