Detail Berita

BALIKPAPAN - Wali Kota Balikpapan kembali menyambangi anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang mengalami kecelakaan kerja. Wali kota mengunjungi kediaman Misran, warga Balikpapan Regency Blok D10, Selasa (20/2/2024).
Ia didampingi Asisten Tata Pemerintah Setdakot Balikpapan Zulkifli, Kepala Dinas Kesehatan Andi Sri Juliarty, Kepala Badan Kesbangpol Sutadi dan Anggota Bawaslu, Dedi Irawan.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Andi Sri Juliarty, Misran mengalami kecelakaan saat perjalanan membawa alat kelengkapan pemilu. Yang bersangkutan dianggap mengalami kecelakaan kerja. "Jadi yang menanggung adalah BPJS Ketenagakerjaan. Karena kategori seperti ini adalah kecelakaan kerja," katanya.
Sementara Wali Kota Rahmad Mas'ud mengatakan, sejauh ini pihaknya juga telah membekali seluruh anggota KPPS dengan asuransi ketenagakerjaan. "Jadi seperti kejadian ini, asuransi ini bisa meringankan," ungkapnya.
Menurutnya, meskipun tidak berharap terjadinya kecelakaan kerja, namun dengan adanya asuransi ini dapat menjadi antisipasi. "Ini juga bentuk kepedulian kami. Terimakasih juga karena telah jadi bagian dari pahlawan demokrasi. Kami juga berdoa semoga cepat sembuh," ungkapnya.
Ia pun berpesan pada para petugas agar menjaga kesehatan. Karena banyak berita kelelahan hingga meninggal dunia di daerah lain. "Dan bisa menggunakan sistem shift. Gantian, jangan dipaksakan," katanya.
Misran juga memperoleh santunan untuk membantu menutupi kebutuhan ia dan keluarga selama sakit. "Semoga bisa cukup paling tidak untuk dua bulan lah," katanya. (diskominfo/cha/mgm)
Berita Terpopuler

HUT KOTA 117
Ditulis oleh: -22 Januari 2014 - 4627 Lihat

24 Desember, Hasil TKD CPNS 2013 Dapat Dilihat di...
Ditulis oleh: -20 Desember 2013 - 4143 Lihat

Seleksi CPNS Balikpapan Dijamin Bersih
Ditulis oleh: -6 Oktober 2014 - 4119 Lihat

Balikpapan Bangga Kirimkan Atlet Asli Daerah
Ditulis oleh: -7 November 2014 - 3268 Lihat

Keterangan Pelaksanaan Kegiatan dan Pengalihan Aru...
Ditulis oleh: -4 November 2014 - 3162 Lihat

Balikpapan Juara Asean
Ditulis oleh: -5 November 2014 - 3027 Lihat